banner 728x250
TNI  

Bakamla RI Terima Kunjungan Perwira Tinggi Philippine Coast Guard

banner 120x600
banner 468x60

Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr. Opsla., beserta jajaran, menerima kunjungan Perwira Senior Philippine Coast Guard (PCG) yang melibatkan 11 peserta berpangkat Letkol. Kunjungan ini bertujuan mempersiapkan para peserta untuk promosi ke pangkat satu tingkat lebih tinggi. Kunjungan berlangsung di Kantor Bakamla Rawamangun, Jakarta, pada Rabu (23/10/2024)

Kunjungan dipimpin oleh Assistant Director of Leadership and Doctrine Development Center (LDDC), Coast Guard Education, Training, and Doctrine Command (CGETDC) Col. Geoffrey T. Gervo. Kunjungan ini menjadi bagian dari program Coast Guard Officer Senior Executive Course (CGOSEC) Kelas 03-2024. Program CGOSEC merupakan langkah penting PCG dalam meningkatkan kapasitas perwira senior dengan fokus pada keterlibatan internasional.

banner 325x300

Pada kesempatan ini, Kepala Bakamla RI menyambut hangat kedatangan rombongan PCG tersebut. Beliau menyampaikan harapan agar kunjungan ini dapat meningkatkan kemampuan analisis dan kepemimpinan para peserta. Kepala Bakamla RI juga mengungkapkan, meski Bakamla RI belum memiliki akademi sendiri, program serupa CGOSEC bisa menjadi inspirasi untuk pengembangan kapasitas personel Bakamla RI di masa mendatang.

Selain kunjungan ini, Bakamla RI dan PCG berencana memperkuat kerja sama bilateral. Pada November mendatang, kedua lembaga akan melaksanakan Patroli Terkoordinasi untuk pertama kalinya, dengan pembukaan kegiatan di Manado. Dalam kesempatan tersebut, akan dilakukan latihan bersama guna meningkatkan interoperabilitas dan kesiapsiagaan kedua Coast Guard dalam menjaga keamanan perairan.

Seiring dengan kegiatan Patroli Terkoordinasi tersebut, Bakamla RI dan PCG juga akan menandatangani perpanjangan Memorandum of Understanding (MoU) untuk melanjutkan dan memperdalam kerja sama yang telah berjalan baik selama ini. Kerja sama erat antara Bakamla RI dan PCG diharapkan mampu berkontribusi secara signifikan dalam menjaga stabilitas keamanan laut di kawasan regional.

Untuk diketahui, dalam kunjungan studi ke Indonesia, Bakamla RI memfasilitasi peserta untuk mengunjungi berbagai lembaga terkait, seperti PSDKP-KKP, Sekretariat ASEAN, Seskoal, dan Basarnas. Melalui interaksi dengan mitra-mitra internasional ini, peserta diharapkan dapat memperdalam pemahaman mereka tentang dinamika keamanan dan praktik operasional pada level global. (Humas Bakamla RI)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *